img_title
Foto : Instagram/medinazein92

IntipSeleb Gosip – Kasus Medina Zein atas dugaan pengancaman, yang dilaporkan penyanyi Uci Flowdea akan masuk ke sidang. Hal itu disampaikan kuasa hukum Uci Flowdea.

Sehingga Medina Zein akan segera dipanggil kembali, untuk dilimpahkan ke Kejaksaan. Berikut artikel lengkapnya.

Sudah P21

YouTube/Ana Sofa Yuking
Foto : YouTube/Ana Sofa Yuking

Medina Zein sudah berstatus tersangka, atas laporan Uci Flowdea. Kini kasus yang sandung adik ipar Ayu Azhari itu telah P21 alias dokumen peerkara sudah lengkap.

"Per 5 Juli kemarin sudah dinyatakan P21 oleh Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta," ujar kuasa hukum Uci Flowdea, Ahmad Ramzy, Rabu, 6 Juli 2022.

Sehingga Polda Metro Jaya yang menangani kasus tersebut akan segera memanggil Medina Zein. Lalu bersama berkas lainnya, Medina akan dilimpahkan ke Kejaksaan.

"Rencananya penyidik akan melakukan pemanggilan untuk besok hari (Kamis, 7 Juli 2022)," kata Ahmad Ramzy lagi.

Bakal Dipenjara

Instagram/medinazein92
Foto : Instagram/medinazein92

Ahmad Ramzy sangat berharap Medina Zein bisa kooperatif dalam kasus tersebut. Pasalnya Medina Zein sudah beberapa kali tidak penuhi panggilan polisi, dengan alasan sakit.

"Mudah-mudahan bisa secepatnya," jelas Ahmad Ramzy.

Sebagai pengingat, Medina Zein dilaporkan atas dugaan pengancaman pada Oktober 2021. Sebab Uci Flowdea mengaku diancam setelah meminta uangnya kembali, atas transaksi jual beli tas palsu.

Dalam laporannya, Uci Flowdea dugakan Medina Zein langgar pasal 27 ayat (4) UU ITE dan pasal 335 KUHP. Laporan tersebut telah ditindaklanjuti, hingga buat Medina Zein berstatus tersangka.

Tak hanya di Ibu Kota, Uci Flowdea juga melaporkan Medina Zein di Polrestabes Surabaya. Laporan yang dibuat Uci sama seperti di Polda Metro Jaya.

Medina Zein kini masih jalani pengobatan atas penyakit bipolar yang diidapnya. Sehingga beberapa panggilan polisi tidak dipenuhi Medina Zein.

Topik Terkait