img_title
Foto : Instagram/@nania.yusuf

IntipSeleb LokalNania Yusuf atau yang lebih akrab dengan sapaan Nania Idol berhasil buat geger publik. Pasalnya wanita itu memilih masuk kembali ke agama Islam, setelah 13 tahun pindah ke agama Kristen.

Meski sempat jadi perbincangan hangat, kini Nania Idol kembali menjalani aktivitasnya. Lantas apa kira-kira kesibukan Nania Idol sekarang? Simak selengkapnya hanya di artikel berikut ini.

Aktif Sebagai Penyanyi

Instagram/@nania.yusuf
Foto : Instagram/@nania.yusuf

Nania Yusuf dikenal sebagai salah satu penyanyi jebolan ajang pencarian bakat Indonesian Idol. Namanya semakin dikenal publik dengan sederet kontroversi.

Sempat buat heboh lantaran Nania memilih untuk pindah agama ke Kristen. Terlebih pengakuannya berhasil jadi sorotan karena mengaku bertemu pria bercahaya putih setelah solat Tahajud. Hal itulah yang membuatnya memilih murtad.

Usai 13 tahun lamanya menjalani kehidupan sebagai pemeluk agama Kristen, Nania Idol memutuskan untuk kembali ke agama lamanya yakni Islam. Sontak saja dirinya kembali menjadi pembicaraan hangat.

Kini terlepas dari kontroversi yang dibuatnya, Nania Idol kembali menjalani kehidupannya. Wanita yang diketahui aktif menjadi penyanyi itu, rajin memamerkan momen saat bernyanyi dari panggung ke panggung.

Begitupun pada unggahan terbarunya di Instagram, Nania membagikan potret ketika manggung di Lampung. Dengan busana glamour, dirinya berhasil memukau penonton dengan suara indahnya.

"Malam Nusantara Prov. Lampung, thank u for having me," tulis Nania Idol pada caption unggahannya dilansir IntipSeleb dari Instagram @nania.yusuf.

Banjir Dukungan

Instagram/@nania.yusuf
Foto : Instagram/@nania.yusuf

Tak bisa dipungkiri keputusan Nania Yusuf untuk bolak balik pindah agama membuatnya menuai pro dan kontra. Kendati begitu tidak sedikit yang memberikan dukungan kepada keputusan. Bahkan mendoakan dirinya agar bisa Istiqomah sebagai muslim.

"MasyaAllah semoga Allah selalu mempermudah segala urusan mbak @nania.yusuf, baik urusan dunia maupun urusan akhirat, dan selalu Istiqomah tetap di jalan agama Allah," komentar warganet.

“Selalu belajar ya kak untuk mendalami islam, semoga kakak dibimbing dan mau untuk terus belajar karena hidayah itu gak mudah," ujar warganet.

"Semoga Allah memudahkan perjalanan Ka Nania ke jalan Allah, menguatkan iman," ujar warganet tertuju pada Nania Idol atau Nania Yusuf. (bbi)

Topik Terkait