img_title
Foto : Dokumentasi ANTV

IntipSeleb Lokal – Ajang pencarian bakat di bidang musik koplo, yakni Koplo Superstar yang digelar oleh ANTV dan Rans Entertainment memasuki babak 20 besar. Salah satu peserta wanita, Masitoh mengaku siap tampilkan yang terbaik di depan dewan juri.

Ia punya motivasi besar. Ia ingin ubah stigma negatif yang kerap kali disematkan kepada musik koplo. Simak ulasan selengkapnya di bawah ini.

Perasaan Masitoh Masuk Babak 20 Besar Koplo Superstar

Dokumentasi ANTV
Foto : Dokumentasi ANTV

Masitoh mengaku senang karena dirinya melaju ke babak 20 besar Koplo Superstar. Kesempatan ini ia jadikan sebagai sarana untuk menambah wawasan dan juga mencari teman baru.

“Pastinya seneng banget karena bisa nambah pengalaman, nambah wawasan, nambah lagi temen-temen baru, suasana baru," ungkap Masitoh kepada tim IntipSeleb di kawasan Cawang, Jakarta Timur beberapa waktu lalu.

Dengan lolos ke babak 20 besar, ia semakin optimis bisa menggapai impiannya untuk bisa jadi penyanyi terkenal.

"Dan pastinya kan kita kalo begini setiap kompetisi ada tujuan yang ingin dicapai dan itu kaya lebih deket aja ke semua impian yang ikut kompetisi lah," sambungnya.

Masitoh Ingin Tepis Stigma Negatif Terhadap Musik Koplo

Instagram/@antv_official
Foto : Instagram/@antv_official

Bukan tanpa alasan Masitoh mengikuti ajang Koplo Superstar. Ia mengungkapkan beberapa alasan kenapa ia ikuti ajang musik koplo ini.

Selain ingin menjadi penyanyi terkenal, ia pun ingin membuat masyarakat di Indonesia lebih menyukai musik koplo. Selain itu ia ingin musik koplo tidak lagi dipandang sebelah mata.

“Yang pertama karena pengen jadi bintang di musik koplo, karena musik koplo sekarang lagi naik," jelasnya.

"Alasan lain itu, koplo juga aku pengen itu kemasannya jadi musik yang disukai sama semua lapisan masyarakat jadi enggak lagi jadi musik yang bisa dicela atau direndahkan," imbuhnya.

Ia pun mengaku senang dengan apa yang dilakukan oleh Farel Prayoga beberapa waktu lalu. Pasalnya, Farel berhasil memikat banyak orang membawakan lagu Koplo berjudul 'Ojo Dibandingke' di Istana Negara beberapa waktu lalu.

"Karena kan baru-baru ini koplo juga masuk istana kan. Kenapa kita harus mencintai musik luar aja? Kenapa kita enggak mencintai musik yang emang lahir dari Tanah Air kita sendiri yaitu koplo,” pungkasnya. (Cy)

Topik Terkait