img_title
Foto : Instagram/ritasorchayuliana

IntipSeleb LokalAKP Rita Yuliana kembali kenakan seragam polisi. Ia berlaku humanis di tengah masyarakat.

Hal tersebut buat AKP Rita Yuliana tuai pujian dari netizen. Berikut artikel lengkapnya.

Kembali Bertugas

Instagram/@ritasorchayuliana
Foto : Instagram/@ritasorchayuliana

Belum lama ini AKP Rita Yuliana terseret kasus Ferdy Sambo. Setelah Sambo diduga menjadi istri siri tersangka kasus pembunuhan Brigadir J.

Dalam unggahan media sosial Instagram, AKP Rita Yuliana terlihat kembali bertugas di tengah masyarakat. Mengenakan seragam kebesarannya ia berlaku humanis di tengah demo petani.

Bentuk syukur bisa kembali bertugas disampaikan polisi dengan nama lahir Rita Sorcha Yuliana itu di keterangan foto. "Alhamdulillah," tulisnya, yang dikutip IntipSeleb, Kamis, 29 September 2022.

Terdapat lima momen AKP Rita Yuliana yang berusaha dekat dengan masyarakat. Malah salah satunya nampak ia memberikan minum kepada pendemo disabilitas.

Pujian Netizen

Instagram/@ritasorchayuliana
Foto : Instagram/@ritasorchayuliana

Tentu sikap baiknya buat netizen memberikan pujian kepada AKP Rita Yuliana. Serta ada pula doa untuk sang polwan bahagia selalu.

"Wah...mau komen apa ya....sudah habis kata2 ni ....pokoknya keren ya bu polwan ini...perfect...the best pokoknya mah," tulis netizen.
"Bagus tu aku izin share ya Rita polisi bersama rakyat," tulis netizen.
"MashaAllah tabarakallah ibu polwan cantik sehat² dan bahagia selalu yah," tulis netizen.

Sebagai pengingat, kabar AKP Rita Yuliana pindah agama mencuat setelah ada unggahan media sosialnya yang perlihatkan Pendeta sedang berkhotbah. Sehingga agama yang sebenarnya dianut, dipertanyakan netizen.

Sampai sejumlah berita yang beredar, AKP Rita Yuliana diisukan pindah agama untuk Ferdy Sambo yang merupakan seorang Kristen. Pasalnya ia disebut-sebut pindah keyakinan, ternyata bukan kali pertama AKP Rita Yuliana mengunggah kata-kata rohani umat Kristen.

Sebelumnya ia juga pernah kedapatan menulis lirik lagu berjudul 'Goodness of God' yang dinyanyikan oleh Bethel Music dalam unggahan Instagramnya pada 6 Agustus 2022 lalu. Ya, lirik lagu tersebut adalah lirik lagu rohani umat Kristiani yang sering digunakan di gereja.

Hal itu membuat banyak netizen yang mempertanyakan agama yang dianut oleh AKP Rita Yuliana. Menanggapi keraguan akan agama yang dianut, AKP Rita Yuliana pun membenarkan bahwa dirinya adalah seorang umat Islam. (nes)

Topik Terkait