img_title
Foto : IntipSeleb/Yudi

IntipSeleb Lokal – Artis sekaligus pembawa acara, Uya Kuya diketahui sempat berteman dekat. Bahkan, mereka sama-sama berseteru dengan pengacara, Razman Nasution beberapa waktu lalu.

Namun, kini Uya Kuya enggan untuk membahas Denise Chariesta. Kenapa? Simak ulasan selengkapnya di bawah ini.

Uya Kuya Enggan Bahas Denise Chariesta

IntipSeleb/Yudi
Foto : IntipSeleb/Yudi

Uya Kuya enggan angkat suara tentang Denise Chariesta. Sebagaimana diketahui, belakangan, Denise sering menyinggung seorang pria berinisial RD yang diduga sebagai Regi Datau, suami dari Ayu Dewi.

"Udahlah engga usah ngomongin Denise, kenapa sih," ungkap Uya Kuya saat ditemui awak media di Polda Metro Jaya pada Senin, 22 November 2022.

Dari awal, akui Uya, ia tak mau ikut campur urusan Denise yang kerap menyinggung sosok RD. Ia pun mengaku enggan mengundang Denise ke acara podcast miliknya soal isu RD ini.

"Iya, gini maksudnya, saya udah dari awal saya engga mau podcastin soal ini (Denise sindir RD)," ucap Uya Kuya.

Meski begitu, Uya Kuya mengaku masih menganggap Denise sebagai sahabatnya. Namun, sekali lagi, ia enggan untuk membuat konten dengan Denise soal sosok RD.

"Saya enggak mau ikut serta soal ini. Tapi, pada saat itu, ya lo tetep temen gua. Ini kita bakalan ya akhirnya gua ngomong deh dari pada gua didikejar terus," jelasnya.

"Dan sekaligus misal Denise nonton, gua udah pernah bilang sama lo untuk kasus ini gua enggak mau kontenin lo sama sekali," sambungnya.

Denise Dianggap Kelewatan

IntipSeleb/Yudi
Foto : IntipSeleb/Yudi

Bukan tanpa alasan Uya Enggan membahas Denise lagi. Ia mengatakan bahwa apa yang dilakukan oleh Denise telah kelewat batas.

"Kalau bisa dibilang sekarang nih, jujur, udah kelewatan aja. Apa yang dilakukan dia udah kelewatan," terang Uya.

Di awal, Uya masih memaklumi apa yang Denise lakukan. Namun, kini Denise dianggap seperti tak punya tujuan yang jelas.

"Tujuannya apa? untuk awal ok, lo tersakiti terus ngomong. Terus, ngomong sama pendeta dan buat satu pengakuan, ok. Gua juga dulu bilang gua enggak menyalahkan lo, dalam arti kata salah dua duanya, perempuan laki," katanya.

"Tapi, kalau sekarang, mau ke mana arah tujuannya udah berlebihan aja," pungkasnya. (rgs)

Topik Terkait