img_title
Foto : Instagram

IntipSeleb LokalGita Savitri belum lama ini kembali menuai pro dan kontra karena pernyataannya soal memiliki anak. Influencer yang kini tinggal di Jerman itu menyebut bahwa tidak memiliki anak membuat dirinya awet muda.

Ramai dihujat karena pernyataan tersebut, Gita Savitri pun menegaskan alasannya tidak tertarik menjadi seorang ibu. Seperti apa? Yuk, simak sama-sama.

Ngaku Bahagia Jika Tak Ada Suara Anak Kecil

Instagram/gitasav
Foto : Instagram/gitasav

Kembali ramai disorot karena pernyataannya soal tidak memiliki anak bisa membuat awet muda, Gita Savitri memperjelas pernyataan tersebut lewat unggahan di Instagram Story-nya. Hal itu berawal dari seornag netizen yang pamer bahwa punya anak bisa tetap bahagia.

Seumuran, ku lagi hamil anak kedua. Alhamdulillah gak perlu botox, olahraga aja, punya anak bahagia,” tulis seorang netizen dilansir dari Instagram @gitasav pada Selasa, 7 Februari 2023.

Menanggapi hal itu, selebgram yang kerap disapa Gitasav tersebut menyebut tak masalah jika netizen itu memang bahagia menjadi seorang ibu. Hanya saja, ia mengaku bahwa kebahagiaan adalah tidak mendengar suara anak kecil saat di rumah karena dirinya atak tertarik jadi seorang ibu.

Gak perlu salty sama realita bahwa gak semua orang bahagia kalo hamil dan urus anak. Contohnya gue (dan gue jamin ada banyak wanita di luar sana yang tidak tertarik jadi ibu).” tulis Gita Savitri.

Gue bahagianya kalo rumah gue silent gak ada suara anak kecil dan kalau gue gak harus tanggung jawab mikirin hidup orang lain sampe gue mati,” sambungnya.

Sebut Childfree adalah Rahasia Awet Muda

Sebelumnya, Gita Savitri disinggung soal apa rahasia awet mudanya. Ia pun menjawab bahwa yang membuatnya tetap awet mud adi usia 30 tahun adalah karena memutuskan childfree atau tidak punya anak.

Tidak punya anak memang anti penuaan alami. Anda bisa tidur selama 8 jam setiap hari, tidak stres mendengar teriakan anak-anak. Dan saat Anda akhirnya keriput, Anda punya uang untuk membayar botox," jawab Gita Savitri dalam bahasa Inggris, dilansir dari Twitter @askrlfess.(prl).

Topik Terkait