img_title
Foto : IntipSeleb

IntipSeleb Lokal – Adanya kisruh di antara Ahmad Dhani dan Once Mekel, buat seluruh pihak fokus dengan pembayaran royalti. Marcell Siahaan pun menilai hal tersebut difokuskan dengan etika.

Penasaran dengan pandangan Marcell Siahaan selaku Duta Lembaga Manajemen Kolektif Nasional (LMKN). Berikut artikel lengkapnya.

Tanggapan Marcell

Intipseleb
Foto : Intipseleb

Persahabatan Ahmad Dhani dan Once Mekel masih dipisahakan dengan pelarangan menggunakan lagu Dewa 19. Hal itu terkait dengan pembayaran royalti yang belum ada kesepakatan di antara keduanya.

Terkait itu, Marcell Siahaan yang juga Duta LMKN angkat bicara. Menurutnya ada kesalahpahaman di antara Ahmad Dhani dan Once Mekel.

"Kalau masalah polemik ini balik lagi, ini masalah etika. Sebetulnya lebih kepada hukum yang nggak tertulis," ujar Marcell saat ditemui di Hotel JS Luwansa, Jakarta Selatan, belum lama ini.

Marcell Siahaan menerangkan, inti dari masalah ini karena sosok Ahmad Dhani dan Once Mekel yang tergabung dalam satu band. Posisi Once sebagai mantan vokalis Dewa 19 menjadi sensitif, ketika tampil di panggung membawakan lagu grup yang sudah tidak menaunginya.

"Kita harus bedakan, rata-rata ini kemelut terjadi antara vokalis yang pernah menjadi vokalis di sebuah band," terang pelantun 'Semusim' tersebut.

Coba Mengerti

YouTube/dunia MANJI
Foto : YouTube/dunia MANJI

Marcell Siahaan dapat mengerti perasaan Ahmad Dhani. Di mana saat band tersebut tengah tur, ada seseorang yang menyanyikan lagu bandnya.

Perasaan tersebut dapat dimengerti karena Marcell Siahaan pernah mengalami hal serupa jelang konser solonya.

"Manajemen saya sudah kasih warning 'elo siap tapi ya kalau elo bikin konser paling cepat 3 bulan elo nggak boleh konser dulu di outdoor' konser publik," sambungnya.

Marcell Siahaan kemudian memberikan solusi atas kemelut Ahmad Dhani dan Once Mekel. "Selesaikan saja secara kontraktual diantara mereka," ujar penyanyi 52 tahun ini.

Sebelumnya Ahmad Dhani dan Once Mekel bertikai soal royalti atas lagu Dewa 19. Tak hanya itu, pentolan grup Dewa 19 ini juga melarang mantan vokalisnya membawakan lagu Dewa 19 saat bandnya tengah menjalani tur.

Topik Terkait