Foto : Instagram

IntipSeleb – Kate Beckinsale sempat menjadi bahan perbincangan publik pada awal bulan ini setelah kepergok bermesraan dengan pria muda bernama Goody Grace. Usut punya usut, aktris cantik ini memang sedang menjalani hubungan romantis dengan Goody dan bahkan mereka melakukan karantina bersama di tengah pandemi virus corona (COVID-19).

Meski memiliki perbedaan usia 24 tahun, pasangan itu kerap kali membalas hujatan publik dan mengatakan bahwa cinta tidak pandang usia. Rupanya, Kate bukanlah pertama kali berkencan dengan pria yang memiliki perbedaan usia yang jauh. Yuk simak ada siapa aja!

Baca Juga: Dihujat Pacaran Beda 24 Tahun, Kate Beckinsale Beri Balasan Menohok

Matt Rife

Sumber foto: distractify.com

Setelah bercerai dari sang suami, Len Wiseman pada tahun 2016 silam, Kate berkencan dengan aktor tampan bernama Matt Rife. Mereka menjalani hubungan romantis pada Juni 2017 ketika keduanya kepergok berciuman di depan umum. Kala itu, Matt masih berusia 21 tahun sedangkan Kate berusia 43 tahun. Hubungan mereka pun kandas setelah dua bulan berkencan.

Menurut Distractify, Matt Rife adalah orang pertama yang membuat Kate kembali jatuh ke pelukan pria muda. Setelah putus, Kate pun bisa beraktivitas seperti biasa dan ia tampak tidak murung sama sekali saat terlihat berjalan-jalan di sekitar New York.

Jack Whitehall

Sumber foto: distractify.com

Komedian asal London ini juga sempat menjalin hubungan singkat dengan Kate di tahun 2018 lalu. Keduanya pertama kali terlihat bersama ketika berciuman di sebuah bar karaoke di Los Angeles dan pergi ke sebuah hotel. Namun pasangan yang berbeda 15 tahun ini tidak diketahui kapan mereka berpisah. Menurut laporan, Jack pernah membuat lawakan tentang berhubungan seks dengan mantan kekasihnya itu. 

Mereka rupanya pergi ke sebuah hotel yang memiliki harga 2 ribu euro atau Rp 33 juta dalam semalam. Aktris Pearl Harbour ini pun disebut-sebut ingin segera memiliki anak dari Jack Whitehall ketika mereka berkencan.

“Dia menginginkan anak, sedangkan aku ingin melarikan diri,” canda Jack Hall dikutip dari Daily Mail.

Pete Davidson

Sumber foto: distractify.com

Hubungan Pete Davidson dan Kate Beckinsale sempat ramai diperbincangkan pada Januari 2019 lalu. Kala itu, Pete sedang merasa sedih akibat pertunangannya dengan Ariana Grande batal. Lalu, pasangan ini pun terlihat bersama di acara Golden Globes Awards di tahun tersebut.

Komedian berusia 26 tahun itu juga terlihat berciuman dengan Kate pada bulan Maret ketika mereka menonton pertandingan hoki. Sayang, mereka berpisah sebulan kemudian dan Pete pernah mengatakan bahwa ia tidak memiliki rasa benci pada sang aktris. Sebagai informasi, hubungan mereka terpaut perbedaan usia 20 tahun.

Goody Grace

Sumber foto: distractify.com

Baru-baru ini, bintang film Underworld itu sedang menjalani hubungan romantis dengan musisi Kanada, Goody Grace. Hubungan mereka pun sempat menjadi trending topik karena usia Goody yang masih 22 tahun. Pasangan ini pertama kali dirumorkan ketika mereka berjalan-jalan di Los Angeles dan Goody memeluknya dari belakang. Tak berhenti sampai disitu, pasangan ini juga sedang melakukan karantina bersama di rumah Kate di California.

Baru-baru ini, Kate juga sempat dihujat akibat memacari pria yang jau lebih muda yang dianggap pantas sebagai anaknya. Namun, ia membalas komentar jahat tersebut dengan sangat santai dan seorang sumber mengatakan bahwa mereka bahagia saat ini.

Topik Terkait