Foto : Sumber: Instagram/@salmafinasunan

IntipSeleb – Salmafina Sunan telah memiliki agama baru. Ia memutuskan untuk pindah agama dari Islam ke Nasrani. Keputusan ini menuai pro dan kontra di kalangan netizen. Pasalnya, sebelum memutuskan untuk pindah agama, Salmafina sempat membuat heboh publik. Ia baru saja bercerai dengan Hafiz Qur’an Taqy Malik setelah memutuskan untuk menjalin hubungan suami istri.

Kabar itu pun membuat publik sontak kaget karena mereka tidak lama membangun rumah tangga. Setelah cerai, Alma, begitu panggilan akrabnya memutuskan untuk melepas hijabnya. 

Baca Juga: Pajang Foto Dibaptis, Salmafina Curhat Soal Agama Baru

Bicara soal rumah tangga yang hancur

Sumber: Instagram/@salmafinasunan

Baru-baru ini, Alma membuka kolom untuk netizen bertanya apapun tentang dirinya. Lewat fitur Story di Instagram, putri Sunan Kalijaga ini menjawab beberapa pertanyaan yang diajukan oleh warganet. Pertama, Alma mendapat pertanyaan soal rumah tangganya yang hancur. Netizen pun membandingkan rumah tangga dirinya yang sudah pisah dengan rumah tangga orangtua Alma yang harmonis.

Menurutnya, ia tak perlu membenci pernikahan seseorang. Alma juga memberikan sepotong ayat yang menjelaskan soal hal-hal yang telah disiapkan oleh Tuhan. Alma percaya bahwa Tuhan sudah mempersiapkan yang terbaik untuk dirinya.

Mengapa saya harus membenci pernikahan seseorang? 1 Cor 2: 9 mengatakan apa yang tidak dilihat mata, apa yang tidak didengar telinga, dan apa yang tidak terpikirkan oleh akal budi manusia, Tuhan telah persiapkan bagi mereka yang mencintainya. Whoop! Soo good! Dia sedang mempersiapkan sesuatu untukku. Dia punya rencana untukku dan aku percaya padanya untuk itu. Siapa coba yang mau janjiin gue begitu kecuali Dia?”

Belum niat kuliah

Sumber: Instagram/@salmafinasunan

Netizen juga penasaran dengan pendidikan Alma. Seperti diketahui, dirinya masih berusia 20 tahun dan belum melanjutkan pendidikan sejak lulus dari SMA. Ia diminta untuk memilih dua kampus oleh netizen. Alma juga mengatakan bahwa dirinya belum berpikir untuk kuliah.

Pastor @pstevelunn!! Kamu ngga pernah ceritakan ke aku tentang hal-hal yang berhubungan dengan Oxford. Ngga keren, cuy! Anyway aku masih belum kepikiran kuliah sih.”

Natalan kedua

Sumber: Instagram/@salmafinasunan

Lebih lanjut, Alma mendapat pertanyaan soal perasaanya dirinya yang dikabarkan akan memperingati Hari Natal untuk pertama kali. Ia pun menjelaskan bahwa tahun ini, Alma akan memperingati Hari Natal kedua kalinya. Hanya saja, banyak yang tidak tahu soal itu.

tahun kedua sebenernya ahahaha yakan gab? @gabriellagozally ​Tapi gak ada yang tau aja.. Yang tau cuma gabby.”

Pasangan baru

Sumber: Instagram/@salmafinasunan

Setelah berpisah dengan Taqy Malik, Alma belum dikabarkan dekat dengan siapapun. Ia juga masih berdoa dan berhadap agar ada pasangan yang tidak hanya menemaninya untuk menyambut Hari Natal. Tapi juga bisa menghabiskan sisa hidup dengannya.

“Masih berdoa agar ada pasangan untuk menghabiskan tidak hanya Xmast tetapi untuk menghabiskan sisa hidupku dengannya. Amin. Aku menaruh harapan terbesar pada hal ini ini,” tulis Salmafina.

Topik Terkait