img_title
Foto : Ndtv

IntipSeleb Asia – Penyanyi India, Sonu Nigam memang kerap menuai kontroversi yang cukup membuat publik heboh. Salah satunya adalah saat ia menyinggung suara azan.

Parahnya, ia menyebut suara azan menganggu tidurnya. Tentu saja pernyataannya itu menuai amukan keras dari umat muslim di India. Seperti apa pernyataannya? Simak selengkapnya di bawah ini.

Suara Azan Ganggu Tidur

ibtimes
Foto : ibtimes

Sonu Nigam dikenal sebagai penyanyi dan juga aktor yang cukup berbakat di dunia hiburan Bollywood. Ia mengawali kariernya sebagai penyanyi dan lagunya kerap mengisi film yang menduduki posisi favorit di India.

Tak hanya itu, lewat suaranya yang merdu, Sonu Nigam sampai menjajaki kariernya ke kancah internasional dan tampil di beberapa negara terpandang diantaranya adalah Amerika Serikat, Kanada, Britania Raya, Prancis, Jerman, Belgia, Belanda, Spanyol, Australia, Selandia Baru, Pakistan, Nepal, Bangladesh, Rusia, Afghanistan, Uni Emirat Arab, Kuwait, Arab Saudi, Thailand, Indonesia, Singapura, Malaysia.

Sayangnya, di balik kesuksesannya itu, Sonu Nigam juga dipenuhi dengan kontroversi yang cukup mencengangkan. Salah satunya adalah saat ia menulis perasaannya di akun media sosial Twitter. Sonu merasa terganggu dengan suara azan sebab menganggu tidurnya. Ia hanya menginginkan tentang toleransi beragama di India.

Tuhan memberkati semua orang. Saya bukan seorang Muslim dan saya harus membangunkan Azan di pagi hari. Kapan keberagamaan yang dipaksakan ini akan berakhir di India,” tulis Sonu Nigam dikutip dari Hindustan Times.

Tentu saja, pernyataan itu menuai amukan besar khususnya umat muslim di India. Mereka menyindir pernyataan Sonu yang tidak memegang toleransi dan perbedaan.

Tak hanya itu, ia juga berkomentar terhadap orang-orang yang menilai orang suci dengan pakaian mereka yang pendek. Dia membuat perbandingan antara orang-orang kudus laki-laki dan orang-orang kudus perempuan dan pilihan pakaian mereka.

Hingga akhirnya, ia kemudian memilih mencukur rambutnya sebagai tanggapan atas sindiran publik yang marah terhadap pernyataannya. Ia menjelaskan bahwa dirinya tidak menargetkan agama apa pun dan sudut pandangnya sangat pribadi.

Agama Sonu Nigam

news18
Foto : news18

Terlepas dari pernyataannya tentang suara azan yang ada di agama muslim, terkuak keyakinan Sonu Nigam. Diketahui agama Sonu Nigam adalah Hindu.

Ia menikah dengan istrinya bernama Madhurima Mishra pada 15 Febuari 2002 dengan upacara agama Hindu dan kini memiliki anak yang bernama Nevaan. (jra)

Topik Terkait