img_title
Foto : Getty Images

IntipSeleb Asia – Pasangan artis Bollywood, Gauri Khan dan Shah Rukh Khan memang menjadi idaman bagi banyak pasangan muda di luar sana. Keduanya sempat menuai kontroversi lantaran menikah beda keyakinan.

Gauri Khan beragama Hindu sedangkan Shah Rukh Khan beragama Islam. Namun saat ditanya peluang untuk pindah agama, Gauri Khan menolak. Lantas, apa alasannya? Simak selengkapnya di bawah ini.

Ogah Pindah Agama

berbagai sumber
Foto : berbagai sumber

Gauri Khan dalam sebuah kesempatan membahas tentang hubungan pernikahannya dengan raja Bollywood, Shah Rukh Khan. Keduanya menikah beda agama, Gauri Khan beragama Hindu sedangkan Shah Rukh Khan beragama Islam.

Pernikahan berbeda agama ini sempat menuai kontroversi. Sebab, sangat tak dianjurkan dalam adat India.

Saat ditanya kemungkinan pindah agama dan mengikuti keyakinan Shah Rukh Khan, Gauri menolak. Ia mengaku menghormati keyakinan Shah Rukh Khan tetapi tidak mau pindah agama.

“Ada keseimbangan, saya menghormati agama Shah Rukh tetapi itu tidak berarti bahwa saya akan pindah agama dan menjadi seorang Muslim. Saya tidak percaya itu," ucap Gauri Khan, dikutip dari Bollywood Shaadis.

“Saya pikir setiap orang adalah individu dan mengikuti agama mereka. Tapi, jelas tidak boleh ada rasa tidak hormat. Seperti Shah Rukh Khan tidak akan merendahkan agama saya juga,” sambungnya.

Bebaskan Anak Pilih Agamanya

berbagai sumber
Foto : berbagai sumber

Di sisi lain, Gauri Khan membebaskan untuk semua anak-anaknya memilih keyakinannya sendiri. Menurutnya, anak-anak memiliki kebebasan untuk mempelajari agamanya yang menurut mereka paling cocok.

Ia membongkar bahwa kemungkinan putra sulungnya, Aryan Khan akan mengikuti jejak ayahnya dalam memegang agama.

“Aryan sangat dekat dengan ayahnya dan aku rasa dia akan memeluk agama Islam. Dia selalu mendeklarasikan dirinya sebagai seorang Muslim,” ucap Gauri Khan dikutip dari Bollywoodshaadis. (hij)

Topik Terkait