img_title
Foto : Berbagai Sumber

IntipSeleb – Siapa sangka, deretan artis top Korea saat ini seperti Sung Hoon, Song Joong Ki, serta Song Hye Kyo dulunya pernah menjadi atlet, bahkan sampai membela negara tercinta di ajang kejuaraan bergengsi. 

Sebelum debut sebagai artis Korea, deretan artis ini berkecimpung di dunia olahraga dan menorehkan prestasi yang luar biasa. Namun karena sebuah insiden, beberapa diantaranya harus mundur dari kegiatan tersebut. Siapa saja artis Korea yang pernah menjadi atlet? Berikut IntipSeleb rangkum melalui artikel di bawah ini.

Uee

YTN
Foto : YTN

Uee sebelumnya pernah menjadi atlet renang dan sempat mengikuti kejuaraan renang nasional. Dia memiliki kemampuan renang seperti Barefoot Friends, Law Of The Jungle, dan lainnya. Keahlian renangnya itu juga ia perlihatkan saat dirinya membintangi drama Hogu’s Love (2015).

Jonghyun Eks CNBLUE

Naver
Foto : Naver

Sebelum menenuki kegiatannya bersama band CNBLUE, Jonghyun sempat menekuni olahraga bela diri Judo saat ia masih duduk di bangku SMA, hingga mendapatkan medali emas. Namun ia memilih berhenti karena mengalami cedera serius di bagian telinga.

Song Joong Ki

Soompi
Foto : Soompi

Tak disangka, Song Joong Ki dulunya merupakan atlat skating, yang pernah mengikuti kejuaraan Pekan Olahraga Nasional Korea Salatan. Namun dia mengalami cedera pada lutut sehingga menghentikan aktifitasnya tersebut. Kemudian di tahun 2007, Song Joong Ki memulai kariernya dengan membintangi film Get Karl! Oh Soo Jung, dan membawanya menjadi aktor ternama Korea serta masuk dalam jajaran dengan bayaran tertinggi.

Song Hye Kyo

kyo1122/instagram
Foto : kyo1122/instagram

Sama seperti mantan suaminya, Song Joong Ki. Aktris cantik Song Hye Kyo juga diketahui sempat mendalami kegiatan skating saat ia duduk di bangku sekolah dasar hingga sekolah menengah. Bintang drama Encounter (2018) tersebut memutuskan untuk tidak melanjutkan kegiatan tersebut dan memulai kariernya di industri entertainment.

Sung Hoon

IG
Foto : IG

Sung Hoon adalah salah satu aktor Korea yang memiliki bentuk tubuh yang atletis. Ternyata, hal tersebut dipengaruhi oleh kegiatannya dahulu yang tergabung dalam tim renang nasional Korea. Aktor drama Love ft. Marriage and Divorce (2021) ini pernah mengalami cedera, dan memutuskan untuk berhenti menjadi atlet dan memulai kariernya di dunia seni peran di tahun 2011 dengan membintangi drama New Tales Of The Gisaeng.

Seo Ji Sub


Source: Soompi

Seo Ji Sub pernah mendapatkan medali perunggu saat di sekolah menengah dalam kejuaraan renang nasional. Awal mula kariernya di dunia entertainment adalah saat aktor drama Oh My Venus (2015) itu sedang mencoba untuk mengikuti audisi modelling, dia lalu mendapat tawaran akting dan debut dalam drama bertajuk Model di tahun 1997.

Seo Ji Seok


Source: Viki

Seo Ji Seok dulunya adalah seorang atlet lari yang sudah mendapatkan empat medali emas dan mewakili Korea Selatan saat berusia 16 tahun. Namun, pria kelahiran 1981 itu mengalami cedera, dan kembali memulai kariernya di industri entertainment dengan membintangi drama pertamanya bertajuk Ireland di tahun 2004.

Topik Terkait