img_title
Foto : Instagram/baimwong

Sontak, ART itu melaporkan kabar gembira ke penggemar tersebut. Dia mengaku mendapatkan uang banyak dari Baim Wong. Bahkan, dia mengatakan Baim Wong dan Paula sendiri yang menyampaikan kabar pemberian uang sebesar Rp100 Juta lewat video call. 

Menurut ceritanya menyakinkan banget karena tiba-tiba dia nangis masuk ke studio, ‘Kak saya dapet duit 100 Juta dari Baim Wong”,”Penipuan kali?”. “Engga Mba,saya beneran video call an sama Baim Wong, Paula sama Kiano”
“Mbakku sengotot itu abis video call an karena katanya waktu dia nangis Baim bilang “Jangan Nangis dong”... sampai Jujur sedetik percaya karena setau ku Baim emang dermawan suka bagi-bagi uang random.”
kata penggemar tersebut dilansir IntipSeleb pada Instagram @baimwong yang diunggah 7 Juli 2021. 

Namun, saat penggemar mendengar pernyataan aneh dari ART, dia langsung merasa ada yang salah. Pasalnya, ‘Baim Wong palsu’ ini meminta alamat lengkap dari tempat kerja si ART-nya dan mengatakan untuk tidak memberi tahu siapapun orang di dalam rumahnya. Dia pun merasa ngeri sebab oknum tidak bertanggung jawab itu juga meminta uang tebusan.

“Sampai akhirnya si mbak bilang ‘Besok saya dijemput ke sini makanya ini dia minta alamat sini’. Eh entar dulu. Akhirnya aku baca chat-nya , ngeri banget bun! Selain minta uang tebusan modus penipuan pada umumnya, dia juga nanya pekerjaan, alamat jelas dan lengkap dari tempat dia kerja,” sambung penggemar tersebut. 

Ancam Bawa ke Polisi

instagram/baimwong
Foto : instagram/baimwong

Mendapat laporan tentang kontennya disalahgunakan, Baim Wong sontak emosi. Dia mengatakan bahwa hal tersebut sudah keterlaluan dan akan mengancam akan membawa ke polisi. Lebih lanjut, suami Paula ini meminta para korban agar memberikan bukti oknum tidak bertanggung jawab tersebut sebab ingin dijadikan laporan terhadap pelaku modus penipuan tersebut. 

Topik Terkait