img_title
Foto : Instagram/doryharsa

“Semakin kucari sumber suara itu tak kudapati. Semakin dekat ternyata ada dalam hati, terimakasih telah menjadi bagian terpenting dalam menjalani hidup ini, hey kanggo kabeh sing moco tak dongakne mugo ndang cepet rabi,” tulis Dory Harsa sebagai keterangan foto unggahannya yang dilansir pada Jumat, 3 Januari 2022. 

Saat itu, banyak netizen yang menyerang Dory Harsa karena sudah meyakinkan netizen soal agama yang kini dianut. Namun, Dory Harsa langsung menyentil netizen dengan kalimat tegas.

“sedang mengamati netizen yang maha benar, paling benara dan paling tahu segalanya adalah keahlian anda semua,” tulis Dory Harsa dalam Twitternya.

Makin Banyak sumber pendapatan

Instgram/doryharsa
Foto : Instgram/doryharsa

Saat ini, pengikut atau penggemar Dory Harsa sudah semakin banyak. Selain mendapatkan uang dari menyanyi dan menciptakan lagu, Dory Harsa diketahui memiliki bisnis di bidang fashion bernama Harsa Aksara.

Selain itu, endorse Dory Harsa juga semakin banyak karena meraih 1, 2 juta followers di Instagram. Hal ini diraih oleh Dory Harsa, ketika ia menikah dengan Nella Kharisma.

Topik Terkait