img_title
Foto : Instagram/@shandyaulia

“Kebetulan memang waktu itu banyak pertanyaan tapi sifatnya itu yang pribadi, aku udah jawab kalau itu personal, jadi aku berhak untuk memilih tidak menjawab. Namanya rumah tangga pasti ada masalah, cuma bukan berarti kalau ada masalah langsung divonis demikian (cerai),” ungkap Shandy.

Ibu dari Claire Herbowo itu pun menjelaskan alasannya kenapa tidak menanggapi isu ini sebelumnya karena bukannya ingin masalah tersebut makin melebar, namun karena ada hal-hal yang tak perlu untuk direspon.

“Nggak mau direspon bukan berarti ingin (isu) makin melebar, tapi karena ada hal-hal yang memang nggak perlu untuk direspon, kecuali hal-hal yang bahagia yang sifatnya positif,” ungkap Shandy.

Shandy Aulia mengaku bahwa ketika ada masalah, ia lebih memilih untuk mendiskusikannya bersama dengan suami. “Kalau sekarang lebih serius untuk ajak berdiskusi,” ucap Shandy.

Shandy juga menambahkan ketika mereka memiliki masalah, maka ia akan berusaha melakukan hal-hal yang positif di luar agar ketika di rumah, ia tidak memiliki tenaga untuk berdebat dengan sang suami.

"Kalau misalnya ada permasalahan ya aku lebih milih cari hal-hal yang positif, kayak kerja, berkarir, bisnis, jadi energinya kan habis tuh, jadi begitu di rumah udah nggak ada energi untuk berantem," imbuh Shandy Aulia ketika ditanya mengenai masalah rumah tangganya.

Romantis meski sudah 10 tahun menikah

Topik Terkait