img_title
Foto : Instagram/@antv_sinetronkeren

IntipSeleb – Sinetron terbaru ANTV bertajuk Kekasih Halal yang di bintangi Adinda Thomas dan Wafda Saifan Lubis, akan segera tayang untuk menghibur pemirsa di rumah.

Menampilkan genre komedi romantis, berikut kisah cerita Kekasih Halal yang tayang di ANTV. Yuk, langsung intip di bawah ini!

Kisah Wafda Saifan Lubis dan Adinda Thomas di Keksih Halal di ANTV

Wafda Saifan Lubis dan Adinda Thomas, selebriti yang belakangan ini tengah naik daun. Keduanya membintangi film horor hit dan rilis bersamaan di pekan liburan Lebaran ini. Wafda membintangi film Kuntilanak 3 besutan Rizal Mantovani. Adinda Thomas membintangi film horor KKN di Desa Penari, yang diangkat dari kisah nyata dan sudah ditunggu-tunggu sejak dua tahun lalu.

Wafda juga semakin digandrungi setelah memerankan tokoh Aldi dalam serial web drama romantis Wedding Agreement The Series. Dalam waktu dekat, pria kelahiran 4 Juni 1990 ini akan dipertemukan dalam satu layar dengan Adinda Thomas, dalam drama romantis “KEKASIH HALAL” yang akan ditayangkan di ANTV.

Kehadiran “KEKASIH HALAL” akan memperkuat deretan sinetron keren ANTV seperti “Terpaksa Menikahi Tuan Muda” dan “Suami Pengganti” yang selalu dinanti. Dalam sinetron ini, Wafda akan memerankan tokoh Nabil, pemuda songong, yang masih bergantung pada uang orang tua.

Suatu siang, di mini market, ketika Nabil bersin, seorang perempuan bernama Rayya (Adinda Thomas) yang berdiri di belakangnya spontan mengucap, “Yarhamukallah.” Nabil langsung jatuh cinta pada pendengaran pertama. Ini mengingatkan Nabil akan ibunya di masa lalu. Hanya ibunya yang mengucap “Yarhamukallah”, setiap kali ia bersin.

Adinda Thomas beberkan kriteria pria idaman

Instagram/@antv_sinetronkeren
Foto : Instagram/@antv_sinetronkeren
 

Kini, Rayya satu-satunya perempuan yang mengucap seperti itu sejak ibunya meninggal, sehingga membuat Nabil jatuh cinta pada pendengaran pertama. Nabil nekat mengejar Rayya dan melamarnya.

Adinda Thomas menghidupkan karakter Rayya, wanita mandiri, kuat, yang tinggal hanya dengan ayahnya. Kalau Rayya kurang sreg awalnya dengan pria songong seperti Nabil, seperti apa, sih kriteria pria idaman Adinda Thomas sendiri di kehidupan nyata?

Adinda yang suka berpetualang dan hobi mendaki gunung ini, cukup tegas soal kriteria pria yang mampu merebut hatinya.

“Yang pasti aku suka pria yang bisa memimpin, menerima aku apa adanya. Nggak menyuruh-nyuruh aku terlalu feminim. Dia baik, dan tanggung jawab itu penting,” beber Adinda, lewat salah satu segmen Q&A di kanal YouTube pribadinya.

Ini deretan kriteria pria idaman Adinda Thomas. Bagaimana dengan Rayya? Akankah cinta pada pendengaran pertama Nabil disambut baik Rayya? Nantikan kisah Nabil dan Rayya dalam sinetron “KEKASIH HALAL”, SEGERA di ANTV.

Topik Terkait