img_title
Foto : IntipSeleb/ Wahyu Firmansyah

IntipSeleb – Sinetron keren terbaru ANTV berjudul Kekasih Halal akhirnya tayang perdana hari ini, Senin, 9 Mei 2022. Para pemain seperti Wafda Saifan, Adinda Thomas, Johan Jehan, Aden Bajaj, dan lainnya pun menyaksikan tayangan perdana sinetron itu secara bersama-sama. 

Lewat sinetron ini, Wafda dan Adinda Thomas pun digadang-gadang, menjadi pasangan idola baru layar kaca. Seperti apa momen keseruan dari nobar tayangan perdana ini? Berikut artikelnya. 

Nobar Sinetron Kekasih Halal

IntipSeleb/ Wahyu Firmansyah
Foto : IntipSeleb/ Wahyu Firmansyah

Keseruan dari para pemain sinetron Kekasih Halal terlihat ketika mereka menyaksikan tayangan perdana dari sinetron yang tayang di ANTV. Para pemain terlihat menikmati sinetron itu. 

Bahkan, beberapa pemain seperti Wafda dan Adinda Thomas menjadi bahan ledekan dari pemain lain. Keseruan itu terjadi di sela-sela syuting sinetron Kekasih Halal. 

Usai menyaksikan sinetron ini, para pemain kemudian melaksanakan pemotongan tumpeng sebagai bentuk rasa syukur penayangan perdana dari sinetron itu. 

Wafda sendiri menyampaikan jika beradu peran dengan Adinda Thomas merupakan hal yang mudah. Sebab, keduanya bisa membangun chemistry dengan sangat baik. 

"Gak ada kesulitan Adinda dapat diandalkan sekali," ucap Wafda yang disambut dengan tawa dari Adinda Thomas. 

Sinetron Kekasih Halal

Instagram/@antv_official
Foto : Instagram/@antv_official

Wafda Saifan dan Adinda Thomas saat ini sedang disibukkan dan bersaing karena keterlibatannya di dua film layar lebar bergenre horror yang sedang tayang bersamaan. Kali ini, keduanya dipertemukan dalam sinetron keren ANTV yaitu Kekasih Halal. 

Wafda dan Adinda Thomas pun digadang-gadang, menjadi pasangan idola baru layar kaca. Sinetron dengan genre komedi romantis ini merupakan project pertama untuk keduanya saling beradu akting. Lewat sinetron Kekasih Halal, keduanya kembali ke layar kaca televisi setelah absen kurang lebih 2 tahun lamanya.

Kali ini, Wafda memerankan Nabil, pemuda songong, penyuka tantangan, yang hidup mengandalkan uang ayahnya. Sementara Adinda Thomas memerankan Rayya, wanita mandiri yang memiliki dua sahabat dan hidup berdua hanya dengan ayahnya. 

Nabil jatuh cinta pada pendengaran pertama pada Rayya. Suatu siang di minimarket, ketika Nabil bersin, Rayya yang berdiri di belakangnya spontan mengucap, Yarhamukallah. Kata ini mengingatkan Nabil pada almarhumah ibunya. Hanya ibunya yang mengucap Yarhamukallah, saat ia bersin. 

Jatuh cinta pada pendengaran pertama, Nabil nekat mengejar Rayya dan bersikeras melamarnya. Namun, ayah Rayya, Babeh Mansur (Johan Jehan) tak ingin Nabil mengandalkan kekayaan orang tuanya untuk menghidupi Rayya nantinya. 

Jatuh cinta pada pandangan pertama sudah biasa. Tapi jatuh cinta pada pendengaran pertama? Mampukah pendengaran mengikat hati? Nantikan Kisah Rayya dan Nabil dalam sinetron Kekasih Halal setiap hari pukul 15.30 WIB di ANTV.  (rth)

Topik Terkait