img_title
Foto : YouTube/Cumicumi

Saat itu Rini juga menempuh berbagai jenis pengobatan agar bisa sebuh, mulai dari terapi medis di Rumah Sakit hingga terapi herbal di Klinik. Pengobatan tersebut Rini lakukan lantaran menurut dokter, penting untuk mengontrol kadar gula darah agar tidak terjadi komplikasi.

Saat pengobatan herbal, Rini diberikan jamu-jamuan agar tetap memiliki energi. Kala itu, Rini pernah mengalami lecet di bagian kakinya, bagi penderita diabetes, luka sekecil apapun akan membahayakan. Hal itu yang membuat kaki Rini sempat nyaris diamputasi.

Sakit stroke

Viva.co.id
Foto : Viva.co.id

Tak hanya diabetes saja, Rini S Bon Bon juga sempat merasakan sakit stroke. Menurutnya, kala itu ia merasa pasrah seperti mayat hidup sebab tak bisa apa-apa.

"Saya juga sempat stroke, saya pasrah seperti mayat hidup yang nggak bisa diapa-apain," ceritanya.

Berkat doa dan semangatnya, Rini S Bon Bon sempat dinyatakan sembuh dari sakit yang dideritanya. Akan tetapi, publik harus kehilangan sosok ceria dari Rini S Bon Bon. Kini nama dan juga kenangan yang pernah Rini lakukan semasa hidupnya hanya akan bisa dikenang oleh publik. 

Topik Terkait