img_title
Foto : Instagram/irfanhakim75

IntipSeleb Lokal – Menjadi sesama presenter kondang Tanah Air Irfan Hakim tak kuasa menahan tangisnya saat harus menceritakan kondisi penyakit Ruben Onsu pada saat break syuting. Menurut Irfan Hakim, iya merasakan langsung jika pada saat itu suhu badan Ruben berbeda drastis.

Terlibat dalam satu project bersama, Irfan Hakim mengaku jika dirinya mengetahui rasa sakit yang disembunyikan oleh Ruben selama ini. Lantas kira-kira seperti apa pengakuan Irfan Hakim saat dirinya tahu konsis Ruben? Simak artikel selengkapnya berikut ini!

Tangis Irfan Hakim

TikTok/pratamaaldizar
Foto : TikTok/pratamaaldizar

Pemilik nama lengkap Irfan Hakim Firmansyah dikenal sebagai presenter kondang Tanah Air, yang namanya selalu wara-wiri menghiasi layar kaca televisi. Baru-baru ini, kondisi Irfan hakim sempat membuat publik heboh, lantaran sempat jatuh sakit dan berujung dilarikan ke rumah sakit secara tiba-tiba.

Namun, sakit yang dialami oleh Irfan Hakim, tak sebanding dengan penyakit yang kini tengah diidap oleh sahabatnya yaitu Ruben Onsu. Mengisi satu program bersama, presenter berusia 46 tahun tersebut mengaku khawatir dan sedih saat mengetahui kondisi sebenarnya yang dirasakan oleh Ruben saat di belakang panggung.

Dibongkar oleh Irfan Hakim kepada Raffi Ahmad, jika Ruben pada saat break syuting sempat meminta untuk Irfan mengecek suhu tubuhnya. Namun, pada saat di cek oleh Irfan, suhu tubuh Ruben ternyata berbeda drastis.

"Saat gue pegang kedua tangannya, karena Ruben pernah panggil gue kiri sama kanan suhunya beda banget," ujar Irfan Hakim di TikTok @pratamaaldizar, dilansir IntipSeleb Selasa, 19 Juli 2022.

"Yang satu dingin yang satu anget, bahkan kadang-kadang kalo lagi di panggung tiba-tiba dia megang tangan kita karena dia mau jatuh," sambung Irfan.

Menurut Irfan Hakim, Ruben adalah sosok figur seorang kepala keluarga yang berjuang keras untuk keluarganya meskipun dalam kondisi sakit Ruben tetap berusaha bangkit dan tidak merasakan sakitnya itu

"Kadang dia udah kaku, udah lemes, pegangan penonton semua gak ada yang tau untungnya Ruben percaya dan cerita sama temen-temennya," imbuh Irfan Hakim.

"Saat itu dia cuma main mata, jadi oke kita tahan. Untuk jadi Ruben itu gak mudah, dia sangat sulit sekali cuma dia tetap tegar," pungkas Irfan Hakim.

Kontrol Diri Sendiri

TikTok/pratamaaldizar
Foto : TikTok/pratamaaldizar

Saat tengah bekerja dan merasakan keanehan di tubuhnya, Ruben Onsu berusaha keras untuk mengontrol tubuhnya dan kembali menaikkan suhu tubuhnya sendiri. Tak ingin membuat orang di sekelilingnya merasa khawatir, begini tangisan Ruben Onsu menceritakan usaha dirinya untuk terlihat baik-baik saja saat bekerja.

"Kalo lagi kaya gitu, gue yang berusaha untuk manasin badan lagi, manasin suhu, harus tenang kalo gue ada apa-apa minimal temen-temen gue nanti tau," ujar Ruben Onsu di salah satu program televisi. (jra)

Topik Terkait