img_title
Foto : Instagram/fauzibaadilla

IntipSeleb Gosip – Perayaan HUT RI ke-77 dirayakan oleh seluruh warga Indonesia, termasuk juga kalangan selebriti. Salah satunya, ada Fauzi Baadilla yang ikut merayakan kemerdekaan.

Berbeda dari yang lain, Fauzi Baadilla justru membagikan potret di alam terbuka. Lantas seperti apa kelanjutannya? Yuk simak artikel berikut di bawah ini!

Rayakan HUT Ke-77

Instagram/fauzibaadilla
Foto : Instagram/fauzibaadilla

Melalui akun Instagram pribadinya, Fauzi Baadilla mengunggah potret dirinya sedang berada di alam terbuka tepatnya di kawasan Singkil, Aceh. Dalam postingannya itu memperlihatkan pria berusia 42 tahun tersebut sedang memegang dan mengibarkan Bendera Negara Sang Merah Putih.

Dengan pesona alam keindahan Aceh. Fauzi Baadilla menuliskan keterangan di unggahan akun Instagramnya.

"Selamat merayakan hari kemerdekaan bung," tulis Fauzi Baadilla dilansir dalam keterangan akun Instagramnya @fauzibaadilla__

Tak hanya itu saja. Ia juga memposting sebuah cuplikan video, di mana Fauzi Baadilla ini memperlihatkan keindahan pulau Aceh.

Fauzi Baadilla kemudian menyebut jika dengan keindahan alam semesta. Bisa menyadarkan dan mengingat kembali masa-masa perjuangan para pahlawan.

"Pesona kecantikan serta keindahan alam Aceh mengingatkan dan menyadarkan saya bahwa kita bisa menikmati ini semua adalah buah hasil tetes darah perjuangan para nenek moyang kita para pejuang para pahlawan," tulisnya dilansir dalam akun Instagramnya.

"Dan tentu dibalik itu semua karunia dari Tuhan semesta alam bagi kita semua. Sesama Anak bangsa Indonesia. . — @fauzibaadilla__," sambungnya.

Agama Fauzi Baadilla

Instagram/fauzibaadilla
Foto : Instagram/fauzibaadilla

Lebih lanjut, Fauzi Baadilla merupakan aktor yang kerap membintangi layar kaca televisi. Diketahui jika pada 2021 lalu tepatnya tanggal 19 Juli, ia mengunggah potret saat berada di sekitar ka'bah, diketahui jika pemain film '212: The Power of Love' saat itu sedang menunaikan ibadah haji.

"Semoga doa yang belum terkabul, segera terwujud.. dosa yang belum terampuni, diampuni. Happy dari awal hingga akhir nanti," tulis Fauzi Baadilla.

"La illaha illahallah, Allahu Akbar!! Aamiin yaa Allah yaa arhamarrahimin. Shallallahu Ala Muhammad. Selamat iedul adha yaw," sambungnya dalam keterangan akun Instagram Fauzi Baadilla.

Topik Terkait