img_title
Foto : IntipSeleb

Kolaborasi dengan Musisi Hebat

IntipSeleb
Foto : IntipSeleb

Dalam album ini, Badai menghadirkan sejumlah penyanyi-penyanyi berkarakter seperti Elmatu, Regina Ivanova, Dudy Oris, Mytha Lestari, Arizky, Sharen Fernandez, Rayen Pono, Cynthia Gabriella, Ricky Rantung, TRU, dan Indah Kus.

"Sampai saat ini 23 tahun karya saya bisa dibawakan oleh musisi ternama adalah anugerah terinda buat saya," ucap Badai di kawasan Kemang, Jakarta Selatan.

Meski sudah cukup berpengalaman, Regina mengaku sempat deg-degan ketika ditawarkan untuk mengisi sebuah lagu dalam album ini. Regina akan membawakan lagu Bila Rasaku Ini Rasamu

"Aku deg-degan karena pas diajak recording aku masih hamil, saat itu aku mikir ‘bisa gak ya nyanyi’ tapi pas bisa Puji Tuhan semuanya lancar. Ya semoga semuanya suka dengan versi baru ini, karena udah ada ekspetasi di lagunya," katanya.

Album ini, Badai bertindak langsung sebagai Producer dan Music Director. Ia dibantu oleh musisi-musisi hebat Indonesia, antara lain Maya Hasan (Harpa), Didiet Violin, Tommi Pratama (Saxophone), Rio Alief dan Deva Harststeen (Drums), Bona Ambarita (Bass), Rega Dauna (Harmonica), Dennis Nussy (Vocal Director), Alden Luhukay, Ari Akono, Lucky Barus (Guitars), Muhammad Fitri dan Rio Exo (Vocal Track Solution), Achi Harjakusumah (Orchestrator) dan penampilan luar biasa dari Budapest Scoring Orchestra yang merekam langsung dari Budapest, Hongaria Album ini juga disempurnakan oleh Eko Sulistyo Peramu Mixing Mastering. (rgs)

Topik Terkait