img_title
Foto : Instagram/@kyliejenner/@kendalljenner

IntipSeleb – Kylie Jenner dan Kendall Jenner kini tengah berada dalam masalah. Baru-baru ini, kakak beradik tersebut dikabarkan mencuri desain untuk model pakaian dalamnya. Bahkan, mereka digugat oleh salah satu perusahaan yang memasarkan pakaian dalam.

Dilansir dari TMZ pada 16 Januari 2020, perusahaan Klauber Bros Inc menggugat perusahan fashion Kylie Jenner karena meniru desainnya. Padahal, perusahaan tersebut telah memiliki hak cipta untuk pola spesifiknya. Yuk intip ada apa dengan Kylie Jenner dan Kendall Jenner!

Baca Juga: Memalukan, Kylie dan Kendall Jenner Dibully Suporter Bola

Tiru Desain

Sumber foto: tmz.com

Klauber Bros Inc telah mendesain karya seni dua dimensi untuk tujuan memproduksi renda dan mereka memiliki hak cipta untuk desain renda tersebut. Dalam gugatan, perusahaan Klauber mengatakan bahwa perusahaan Kylie dan Kendall Jenner yaitu Kylie Thong Panties telah meniru renda di desain celana dalam mereka.

Dalam gambar, terlihat bagian pinggang celana dalam yang diproduksi oleh Kylie Jenner terdapat pola renda yang mirip dengan Klauber. Pakaian dalam dengan renda bergambar bunga pun dipasarkan oleh Kylie seharga US$ 14 atau sekitar Rp 191 ribu. Perusahaan Klauber menuntut selebriti papan atas tersebut karena mencuri desain tanpa izin dan hanya menginginkan keuntungan saja.

Menuntut Semua Keuntungan

Sumber foto: tmz.com

Dalam gugatan, perusahaan Klauber juga mengatakan bahwa perusahaan bintang TV tersebut menjajakan barang mereka di Nordstrom dan di situs online Kylie Shop. Klauber menuntut kakak beradik tersebut untuk mendapatkan semua keuntungan yang telah dihasilkan oleh penjualan pakaian dalam dengan desain renda yang sama.

Pasalnya, bukan hanya sekali model 22 tahun itu meniru desain renda dari perusahaan yang berbasis di New York tersebut. Dalam foto yang beredar, ada sejumlah lingerie dan bikini yang memiliki pola renda yang sama. Hal ini tentunya membuat jengkel perusahaan Klauber karena dua model cantik itu mencuri desain mereka. Hingga saat ini, perwakilan dari Jenner masih belum menanggapi gugatan.

Bukan Hanya Sekali

Di tahun 2016 lalu, Kylie juga pernah digugat oleh salah satu make up artis yang bernama Vlada Haggerty. Kala itu, Kylie Cosmetics atau perusahaan makeup Kylie Jenner terlihat meniru poster yang pernah dibuat oleh Vlada. Dalam poster tersebut, terlihat seseorang yang menutup matanya dengan jari berlumuran emas dan menonjolkan lipstik matte.

Vlada pun tampak kesal dan mengunggah kedua poster tersebut ke Instagramnya. Banyak penggemar yang mengatakan bahwa gambar itu mirip dan akurat. Tak hanya itu, Vlada juga mengatakan bahwa Kylie tidak pernah minta izin sebelumnya untuk mengambil desain yang sama.

“Apa @kyliecosmetics? Apakah kamu sudah mendapatkan cukup inspirasi dariku?” tulis Vlada dikutip dari Vogue.

Topik Terkait