img_title
Foto : Instagram/@melly_goeslaw

"Kehadiran gue sebagai penyanyi itu wujud dendam dari Nyokap. Nyokap waktu itu dendam karena dia waktu itu bokap agak-agak gimana ya, zaman-zaman nakal kali ya. Dia bilang belum punya istri ternyata udah punya istri. Jadi gue sama kakak gue ini bedanya cuma 2 bulan. Jadi istri sana hamil, nyokap juga hamil," kata Melly Goeslaw dikutip dari YouTube Daniel Mananta Network, Selasa, 21 Juni 2022.

"Dia berusaha pokoknya gue akan besarkan anak lu sebagai seorang penyanyi tanpa bantuan lu, gitu mungkin ya di dalam kepalanya,” sambung Melly.

Akhirnya pakai nama ‘Goeslaw’

Instagram/@melly_goeslaw
Foto : Instagram/@melly_goeslaw

Bukan hal yang mudah, Melly mengaku dulu dirinya sering dicubit dan dipaksa untuk menyanyi dan sering didaftarkan lomba.

"Dulu itu gue dipaksa-paksa, dicubit sampai biru-biru paha gue, ‘ayo nyanyi’. Di daftarin festival-festival, terus mungkin karena ada darah, ada bakat jadi menang terus,” ucap Melly Goeslaw.

Lantas lama kelamaan banyak wartawan yang menyorot sosoknya, mulai membuat berita dengan menuliskan namanya sebagai ‘Melliana Cessy Goeslaw’. Padahal sebenarnya Melly tak memakai nama ‘Goeslaw’. Namun karena sejak SMP mulai dikenalkan dengan ayahnya, lama kelamaan nama ‘Goeslaw’ menempel hingga sekarang pada namanya. (nes)

Topik Terkait