img_title
Foto : Instagram/@raffinagita1717

IntipSeleb Lokal – Pasangan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina kini telah dikaruniai dua orang anak laki-laki. Keduanya antara lain Rafathar Malik Ahmad dan Rayyanza Malik Ahmad.

Belum lama ini, Raffi Ahmad mengungkap cara mendidik anaknya. Simak ulasan selengkapnya di bawah ini.

Cara Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Didik Anak

Instagram/raffinagita1717
Foto : Instagram/raffinagita1717

Raffi Ahmad mengatakan bahwa ia dan sang istri, Nagita Slavina punya cara tersendiri untuk mendidik kedua orang anaknya, terutama Rafathar yang sudah menginjak remaja. Menurut Raffi, ia dan Nagita kerap kali berbagi tugas dan peran dalam mendidik anaknya.

"Kalau gua bagi-bagi tugas," ungkap Raffi Ahmad dilansir IntipSeleb dari Noice pada Rabu, 7 Desember 2022.

"Kalau Gigi yang jadi marah-marah kerasnya, gua jadi lembutnya," sambungnya.

Hal ini, menurut Raffi, lebih efektif untuk anak. Nagita dan Raffi kerap berganti peran agar keduanya tak memarahi anak-anaknya.

"Contohnya, kayak misalnya gini, misalnya enggak mau sekolah. Hal kecil aja. Gigi marah tuh, misalnya Gigi marah, 'Rafathar, gini, gini, gini, wah', dia dimarahi kan. Abis itu, Gigi WA gua, 'Nanti kalau udah pulang ke rumah, tadi Rafathar begini, begini, begini'," katanya.

"Nanti, gua yang ngajak so bro gitu, main bola dulu, 'Rafathar, sini'. Tapi, gua sanjung-sanjung dulu. Kayak main bola gitu, mainnya bagus, misalnya mainnya jadi kiper, 'Wah, Rafathar hebat, gini, gini, gini. Tapi, Rafathar, kalau anak hebat tadi tuh ya sekolahnya harus bagus dan juga enggak boleh marah sama mamah dan enggak boleh marah ke ibu enggak boleh gitu," imbuhnya.

Raffi tak ingin mengambil jarak dengan anaknya. Baginya, berperan sebagai teman bagi anak-anaknya jauh lebih baik dalam mendidik.

"Jadi, sama anak itu intinya kita harus dekat seperti teman," jelasnya.

Pantau Teman Rafathar

raffinagita1717/instagram
Foto : raffinagita1717/instagram

Seiring waktu, orang tua mesti memantau tumbuh-kembang anak-anaknya. Jangan sampai, jelas Raffi, anak melampiaskan perasaan mereka ke selain keluarganya.

"Gua bakal lihat seiring berkembangnya Rafathar saat sekarang menuju ke masa remajanya dia. Jadi, kita baca dulu," terangnya.

"Takutnya dia pelampiasannya itu ke lingkungan," lanjutnya.

Selain itu, orang tua juga harus mengetahui siapa saja teman anaknya. Hal ini demi menjaga lingkungan bermain anak.

"Makanya, saat itu kita harus pelan-pelan sortir temen-temennya. Bukannya melarang, tapi kita harus tahu temen siapa, bergaulnya sama siapa," pungkasnya. (bbi)

Topik Terkait