img_title
Foto : Instagram/ @boselyricist

IntipSeleb Asia – Film India, RRR mendapatkan penghargaan Oscar 2023 dari kategori Soundtrack Terbaik dengan lagu Naatu Naatu yang berbahasa Telugu. Musisi M. M. Keeravani dan Chandrabose naik ke panggung untuk menerima piala tersebut.

Ini menjadi sejarah baru karena lagu tersebut bisa mengalahkan Rihanna yang sudah mendapatkan banyak piala Oscar. Seperti apa penghargaannya itu? Berikut artikelnya.

Piala Oscar

IMDb
Foto : IMDb

Film India, RRR mendapatkan piala Oscar 2023 lewat lagu Naatu Naatu di The Dolby Theatre Los Angeles, Amerika Serikat. M. M. Keeravani dan Chandrabose mewakili film tersebut untuk menerima piala.

Ini menjadi sejarah baru karena RRR berhasil mengalahkan musisi dari Hollywood seperti Diane Warren, Lady Gaga, dan Rihanna.

Dalam pidatonya, Keeravani berharap kemenangan dari film RRR ini menjadi sebuah kebanggan dari warga India.

“Terima kasih, Komite Academy Awards. Saya tumbuh dengan mendengarkan The Carpenters, dan sekarang saya di sini bersama Oscar,” kata Keeravani dilansir dari LA Times.

Keeravani memang sejak awal berharap agar Naatu Naatu bisa mendunia. Bahkan, dia sudah berharap lagunya ini bisa mendapatkan piala Oscar.

“Hanya ada satu keinginan di pikiran saya... Film RRR harus menang (dan ini akan jadi) kebanggaan setiap (orang) India, dan akhirnya bisa menempatkan saya di puncak dunia,” katanya.

Raih Banyak Penghargaan

koimoi
Foto : koimoi

Sebelumnya, film India berjudul RRR yang dibintangi oleh Alia Bhatt dan Ajay Devgn ini juga sukses meraih dua penghargaan Golden Globe Awards 2023. Dalam ajang tersebut, Best Original Song film RRR berjudul Naatu Naatu berhasil mengalahkan lagu milik Taylor Swift.

Lagu Naatu Naatu sendiri diciptakan oleh penyanyi M.M. Keeravani dan menyingkirkan lagu tema film lain diantaranya adalah Where the Crawdads Sing (Carolina - Taylor Swift), Guilermo del Toro's Pinocchio (Ciao Papa - Alexandre Desplat), Top Gun: Maverick (Hold My Hand - Lady Gaga), dan Black Panther: Wakanda Forever (Lift Me Up - Rihanna). (rth)

Topik Terkait